Perlu kamu ketahui, sebenarnya cara menggunakan Instagram Insights itu terbilang cukup mudah. Namun, untuk beberapa pengguna yang masih pemula, pastinya akan merasa bingung bagaimana cara menggunakannya dan apa saja manfaat dari Instagram Insights tersebut. Nah, buat kamu yang penasaran dan ingin tahu bagaimana cara menggunakan fitur tersebut, silahkan simak berikut.

Cara Menggunakan Instagram Insights, Ternyata Cukup Mudah
pinterest

Tata Cara Menggunakan Instagram Insights

Sebenarnya apa yang dimaksud dengan Instagram Insights? Perlu kamu ketahui, Instagram Insight merupakan sebuah fitur yang bisa memberikan berbagai aktivitas di Instagram. Mulai dari konten yang kamu posting, jumlah interaksi pada akun Instagram pribadi, hingga mengetahui data followers.

Lantas bagaimana menggunakannya fitur dari Instagram ini? Sebenarnya, cara menggunakan fitur tersebut cukup mudah, yakni sebagai berikut ini.

  1. Pertama-tama, silahkan masuk ke menu profil Instagram.
  2. Jika sudah, lanjutkan dengan memilih opsi ikon titik tiga yang terletak di pojok kanan atas.
  3. Setelah itu, klik menu “Settings”, lalu scroll hingga menemukan “Switch to Professional Account”.
  4. Apabila sudah, pilih kategori dengan menyesuaikan akun jualan yang kamu miliki.
  5. Langkah selanjutnya, akan ada dua opsi, yakni akun kreator serta akun bisnis. Nah, kamu bisa menentukannya sesuai kebutuhan.

Mengenal Fitur-Fitur Insight Instagram

Nah, setelah mengetahui cara menggunakan fitur Insight Instagram, kamu juga harus tahu apa saja fitur-fitur didalamnya. Untuk itu berikut ini sejumlah penjelasan fitur-fiturnya.

  1. Activity

Di bagian fitur ini, kamu bisa melihat semua aktivitas. Fitur ini juga mempunyai dua metrics, yakni interaction serta discovery. Untuk Interaction ini merupakan bentuk interaksi yang sering dilakukan para audience di konten kamu. Mulai dari like, komen, hingga share dan save video. Sementara, untuk bagian discovery yaitu fitur yang menampilkan semua performa pada Instagram selama periode tertentu.

  1. Content

Ketika ingin melihat Insight Instagram, kamu juga bisa melakukannya menggunakan fitur content. Di dalam fitur ini akan memberikan sejumlah tampilan beberapa postingan yang pernah kamu buat dalam periode tertentu.

  1. Stories

Pada fitur stories ini berbentuk vertikal serta hanya bisa tayang selama 24 jam. Jadi, bisa dibilang, fitur stories ini tidak bisa dilihat orang banyak kapanpun seperti sebuah feed. Jika sudah waktunya habis, maka stories tersebut akan hilang sendirinya.

  1. Promotions

Untuk fitur promotions ini bisa membantu kamu untuk memantau performa iklan. Fitur ini juga akan memantau iklan dari bermacam-macam indikasi.

  1. Audience

Fitur selanjutnya yaitu audience. Di bagian fitur ini, kamu bisa memantau sifat atau karakteristik dari para audience yang kamu miliki. Misalnya mulai dari gender, usia, dan lain sebagainya.

Nah, itulah tata cara menggunakan Instagram Insights beserta fitur-fitur di dalamnya yang bisa kamu ketahui. Jadi, bagaimana sangat mudah bukan penggunaannya? Untuk itu, kamu bisa melakukan berbagai aktivitas dengan cara memanfaatkan Instagram Insight tersebut.